(0512) 29111
kectakisung@gmail.com
Jl. Jenderal Sudirman No 27 Gunung Makmur Kecamatan Takisung Tanah Laut Kalsel, Indonesia
blog-img
21/07/2019
Sapriadi | Pertanian

Mengenal Pupuk Organik Cair Pupuk merupakan bahan yang ditambahkan ke dalam tanah guna menyediakan unsur-unsur yang dibutuhkan tanaman untuk memacu pertumbuhannya. Pupuk organik adalah pupuk yang dibuat dari bahan-bahan organik atau bahan-bahan alami. Bahan-bahan organik tersebut akan mengalami proses pembusukan oleh mikroorganisme sehingga bentuknya akan berubah dari bentuk awalnya. Pupuk “Grower Boom” merupakan pupuk organik cair, yaitu pupuk yang berasal dari hasil pembusukan bahan-bahan organik, seperti sisa tanaman, kotoran hewan, dan manusia, yang kandungan unsur haranya lebih dari satu unsur yang berbentuk larutan. Kelebihan dari pupuk cair adalah mampu memberikan hara sesuai dengan kebutuhan tanaman, selain itu pemberiannya dapat lebih merata dan kensentrasinya dapat diatir sesuai dengan kebutuhan tanaman. Apa itu Pupuk Organik Cair “Grower Boom”? Pupuk “Grower Boom” merupakan pupuk organik cair yang terbuat dari bahan-bahan yang mengandung karbon, kalium, dan garam yang dapat dengan mudah ditemui di alam. Bahan-bahan tersebut diolah dengan pemanasan suhu tinggi hingga menjadi cair lalu diseduh. Pupuk “Grower Boom” mampu merangsang pertumbuhan daun dan buah, menghalau mikroorgansime (bakteri dan jamur), serta memperbaiki calon buah yang tidak melekat. Pupuk ini merupakan pupuk hasil produksi asli dari warga Desa Telaga Langsat yang bernama Pak Husin. Pak Husin sudah melakukan penelitian dalam pembuatan pupuk ini sejak tahun 1990-an dan membuat pupuk ini dari bahan-bahan yang dapat mudah ditemui di alam. Pupuk ini sudah dilakukan uji coba selama bertahun-tahun dan menunjukkan hasil yang cukup memuaskan. Keunggulan Pupuk Organik Cair “Grower Boom” Kandungan unsur Kalium, senyawa hidrokarbon, garam (Natrium Klorida), serta unsur-unsur lainnya banyak memberikan keunggulan pada pupuk ini sehingga lebih unggul dari pupuk organik lainnya. ü Menetralkan pH tanah yang asam hingga 3 kali lipat dibandingkan kapur ü Menyehatkan daun ü Merangsang pembungaan ü Meningkatkan kualitas buah ü Mematikan bakteri yang tidak menguntungkan ü Mematikan jamur ü Mengaktifkan unsur hara dalam tanah ü Mengurai unsur Nitrogen (N) dalam tanah ü Mengurai unsur Fosfat (P) dalam tanah ü Pupuk dapat dengan mudah diserap, baik oleh akar, batang, maupun mulut daun Mengintip Hasil Pengujian Pupuk Organik Cair “Grower Boom” pada Beberapa Tanaman Pupuk Organik Cair “Grower Boom” ini sudah pernah dilakukan uji coba pada beberapa tanaman hortikultira dan tanaman keras di daerah pedesaan sekitar Kecamatan Takisung serta di daerah perkotaan Kalimantan Tengah pada perkebunan kelapa sawit. Uji coba dilakukan selama kurun waktu kurang lebih 6 tahun dengan hasil yang cukup memuaskan. ü Pengujian pada tanaman lombok yang sehat buahnya menjadi semakin banyak, daun tumbuh subur dan segar, sedangkan pada tanaman lombok yang mengalami keriting daun setelah penyemprotan pupuk ini akan muncul tunas-tunas baru yang kuat, hama menghilang, serta tanaman menjadi subur kembali. ü Pengujian pada tanaman semangka pada 1 bulan pertama sudah mulai muncul buah muda dan daunnya tumbuh subur, kemudian pada 1 bulan berikutnya semangka sudah dapat dipanen dengan hasil 30 ton/hektar dari yang biasanya hanya 15-20 ton/hektar. ü Pengujian pada tanaman buah naga yang umumnya hanya mampu berbuah 7-8 buah per pohon, setelah penyemprotan pupuk ini selama 25 hari pohon mengeluarkan bunga sekitar 35-38 bakal buah dan menjadi buah naga sempurna yang berukuran relative besar. ü Pengujian pada tanaman petai yang sudah tumbuh hampir 10 tahun dengan subur namun tak kunjung berbuah setelah diberikan pupuk ini selama 65 hari menjadi mampu menghasilkan buah yang cukup banyak. ü Pengujian pada tanaman kelapa sawit yang mengalami gugur buah setelah penyemprotan pupuk ini tampak buncul bunga, buah baru, daun tampak hijau berkilau, buah berukuran esar dan berat.

Populer